Kamis, 26 Februari 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18 Pebruari 2015



Pusat dari Galaksi Bima Sakti adalah Lubang Hitam, ilmuwan memberitahukan pada kita bahwa Lubang Hitam memiliki daya tarik yang sangat besar dan kuat. Ramalan Suku Maya yang mengatakan bahwa pada bulan Desember tahun 2012 Galaksi Bima Sakti akan berada dalam posisi yang sejajar atau lurus, yakni Lubang Hitam (yang merupakan pusat) dengan matahari dan bumi akan berada dalam posisi satu garis lurus.

Ramalan ini telah membuat banyak orang menjadi panik dan ketakutan, mengapa demikian? Inti Galaksi Bima Sakti memiliki daya tarik yang sangat besar sekali, ditakutkan adalah lidah api matahari akan ditariknya hingga memanjang sehingga hal ini akan mengganggu planet bumi. Gangguan yang paling kecil dapat berupa satelit-satelit yang diluncurkan semuanya jadi lenyap, ini adalah gangguan yang paling kecil, sehingga turut mengganggu komunikasi, penerbangan dan pelayaran.

Sedangkan dampak beratnya adalah ketika lidah api matahari menyentuh atmosfer, akan mengakibatkan bencana paling parah, matahari merupakan sebuah bola api raksasa, meskipun hanya partikel kecilnya jatuh ke bumi, bumi juga tidak sanggup bertahan, dan akan musnah keseluruhannya, maka itu semua orang mencemaskan hal ini.

Namun ramalan ini sudah berlalu, apakah benar ramalan Suku Maya tidak tepat? Ini merupakan masalah besar bagi ilmu pengetahuan, ada ilmuwan yang sedang melakukan penelitian, semoga dapat memperoleh sebuah jawaban yang tepat buat kita semuanya.      

Bencana di dunia ini, sejak tahun 2012 hingga sekarang ini, sepertinya semakin parah dari tahun ke tahun, mengapa bisa demikian? Ilmuwan memberitahukan pada kita bahwa semua ini akibat pikiran buruk kita.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18 Pebruari 2015


銀河系的中心是黑洞,科學家告訴我們是黑洞,有非常強大的引力。馬雅那個災難預言就是指二O一二年十二月銀河對齊,就是銀河的黑洞(就是中心),跟太陽、地球在空中排成一條直線。這引起很多人恐慌,為什麼?銀河的核心引力非常大,怕的是把太陽表面上這個火焰把它拉伸、拉長了,太陽就會干擾到地球。最輕的干擾是地球上所發射的這些衛星全部都沒有了,都消失了,這是最淺的,影響通信,影響航空、航海。如果嚴重的話,要達到地球的邊緣上的時候,會引起最大的災難,太陽是一團火球,一小塊落到地球上,地球就受不了,就完全會毀滅掉,所以大家怕這樁事情。這個事情畢竟已經過去了,是不是馬雅預言不靈了?這是科學裡面的一個大問題,有科學家在研究,希望他給我們得到一個正確的答案。

  世間災難,確實,二O一二到現在,好像一年比一年多,一次比一次嚴重,這到底是怎麼回事情?科學家告訴我們,這近代量子力學家,我們的意念錯誤了。


文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一八O集)  2015/2/18


Kutipan Ceramah Master Chin Kung 15 Pebruari 2015



Pada kelahiran ini kita berkesempatan terlahir sebagai manusia, bertemu dengan masa kekacauan, bukan dunia yang tenang dan damai. Meskipun bertemu dengan era kekacauan, namun kita tidak perlu merasa pesimis, praktisi sejati menganggap bahwa ini merupakan hal yang bagus, mengapa demikian?  Dalam era kedamaian, manusia menjadi melekat pada dunia ini, tidak rela meninggalkannya; sedangkan dalam era kekacauan, penderitaan yang kita alami sudah terlampau banyak, sehingga kita tidak ingin berada di dunia ini, niat pikiran serupa ini mudah muncul, niat pikiran ini akan terjalin dengan tekad terlahir ke Alam Sukhavati.  

Maka itu keadaan baik maupun buruk, jodoh baik atau buruk sesungguhnya adalah setara, ada praktisi yang dalam jodoh sedemikian meraih keberhasilan, ini merupakan hal yang bagus. Kita lihat tiga praktisi suci yang berasal dari “Lai Fo Si (Vihara Buddha Datang)”, yakni Master Hai Xian, Master Hai Qing, dan ibunda Master Hai Xian, liku-liku kehidupan yang harus mereka lewati, saya dapat menyelaminya.

Masih segar dalam ingatanku, selama delapan tahun masa peperangan melawan penjajahan, pengalaman yang langsung saya alami, saat itu saya sudah tahu banyak hal, melihat peperangan yang tragis sungguh membuat mata tak berani melihatnya. Dalam usia yang masih kecil, saya harus mengungsi akibat perang, ketika berada dekat dengan garis depan pertempuran, betapa  suara dentuman peluru begitu jelas terdengar, kami berusaha berlari ke arah belakang.

Kami tidak mempunyai apa-apa, hanya ada satu stel pakaian cadangan, sehelai selimut kecil, selain itu tidak ada lagi yang lainnya, lebih malang daripada pengemis. Untunglah masyarakat pada waktu itu masih memiliki solidaritas yang tinggi, yang kami peroleh adalah setiap kami tiba di sebuah tempat, penduduk di tempat tersebut melihat kami adalah pengungsi yang amat memprihatinkan, sehingga dengan penuh kehangatan menjaga kami.

Sekarang sudah tidak ada lagi, sekarang harus mengandalkan bantuan yayasan amal, saat itu masih belum ada yayasan amal, tetapi hati setiap insan adalah bajik dan masih memiliki keprihatinan sosial. Menyadari penderitaan maka sepanjang hidup tidak melewati hari-hari yang menyenangkan. Setelah memahami Ajaran Sukhavati maka tekad untuk terlahir ke Alam Sukhavati menjadi bulat adanya, memastikan bahwa pada kehidupan ini juga, pasti harus terlahir ke Alam Sukhavati, bila tidak terlahir ke Alam Sukhavati, maka hari-hari penuh penderitaan itu tak berdaya untuk terlepas darinya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 15 Pebruari 2015


我們這一次有緣得人身,遇到的是亂世,不是太平盛世。遇到亂世,我們也不必悲觀,真正修行人,他認為這是好事,為什麼?太平盛世,人對世間有留戀,捨不得離開;亂世容易,亂世我們苦受得太多了,不想在這個世間,容易生起這個念頭,這個念頭跟往生淨土就相應了。所以順境逆境、善緣惡緣對人是平等的,有人在這個緣分裡面超越了,是好事。我們看來佛寺的三聖,海賢老和尚、海慶老和尚以及賢公的母親,他們一生所遭遇的,我能體會。為什麼?八年抗戰我記憶猶新,親身經歷的,已經很懂事了,看到戰爭慘不忍睹的局面。小小年紀就逃難,距離前線最近的時候,槍聲都聽到,聽得很清楚,那在前線,我們向後方跑。身上一無所有,只是一套換洗衣服,一個小被子三斤重,捲個小包袱揹在身上,其他一無所有,比乞丐還可憐。好在那個時候的社會,人還有同情心、有憐憫心,我們得到的,每到一個地方,當地居民看到我們逃難可憐,都熱心照顧。現在沒有,現在靠慈善救濟機構,在當時沒有慈善救濟機構,但是人人都有善心、都有憐憫心。知道苦,一生從苦難當中來,沒有過過好日子。這個對於明白淨土之後,往生的願就很親切,認定了這一生非往生不可,要不往生,苦難的日子無法解脫。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一七九集)  2015/2/15








Praktisi pelafal Amituofo yang tidak beruntung karena pada saat menjelang ajalnya sebersit niat pikirannya salah, sehingga jatuh ke tiga alam penderitaan, orang seperti ini banyak sekali. Andaikata ketrampilan melafal Amituofo mereka bisa bertahan untuk beberapa menit lamanya, kadang kala mereka akan teringat pada Buddha Amitabha, maka di dalam tiga alam penderitaan, alam setan kelaparan, alam binatang dan neraka, kadang kala juga melihat cahaya Buddha. Ketika melihat cahaya Buddha, penderitaannya di alam penderitaan akan menjadi ringan, juga akan memperoleh istirahat sementara.

Kita memiliki alasan untuk mempercayainya, kesempatan para makhluk di tiga alam penderitaan untuk mendengar Buddha Dharma juga tidak beda jauh dengan kita. Di Alam Dewa dan Alam Manusia, khususnya Alam Manusia, mana ada praktisi yang melafal Amituofo atau membaca sutra, melatih diri, yang tidak melimpahkan jasa kebajikan kepada semua makhluk di seluruh Dharmadhatu?  Kami setiap hari melakukannya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 15 Pebruari 2015


念佛的人不幸臨終一念錯了,墮到三途去,這樣的人很多,不是少數。他們如果念佛的功力還能保持幾分,有時候還會想到阿彌陀佛,他在惡道裡面,餓鬼、畜生、地獄,有時候也見到佛光。見到佛光,他在惡道裡面的苦,苦報就會減輕,能得到暫時的休息。我們有理由相信,三惡道的眾生聞佛法的機緣不比我們差。人間天上,特別是人間,哪一個人念佛、誦經、修行沒有迴向給虛空法界一切苦難眾生?我們天天都做。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一七九集)  2015/2/15




Kutipan Ceramah Master Chin Kung 9 Pebruari 2015



Hati selapang ruang angkasa mampu merangkul alam semesta, ini merupakan hati kita yang sesunggunya, kita harus menyadari bahwa hati kita sesungguhnya adalah sedemikian.

Meskipun orang lain berlaku buruk dan jahat pada kita, namun seluruhnya kita rangkul tanpa perbedaan, ini merupakan hal besar yang dapat diemban oleh para Buddha dan Bodhisattva, apa yang merupakan hal besar tersebut? Yakni untuk menyelamatkan seluruh makhluk yang menderita, dapat mengemban hal ini, ini merupakan hal utama di dunia ini.

Lalu bagaimana cara kita untuk meneladaniNya? Yakni bila orang tidak dapat memaklumi diriku, namun saya tetap dapat memaklumi orang lain. Tidak boleh berselisih dengan makhluk lainnya. Tak peduli apakah anda berada di posisi benar atau salah, juga tidak boleh berselisih dengan orang lain. Ini merupakan kondisi batin Mahayana.

Apabila kita tidak mampu memasuki kondisi batin Mahayana, maka kita takkan sanggup membantu dunia ini. Mengapa demikian? Karena kita masih mementingkan diri sendiri, membeda-bedakan dan melekat, maka tidak bisa menyelamatkan makhluk lainnya.

Anda melekat, dia lebih melekat lagi daripada dirimu, anda ingin bersaing, maka dia akan lebih gila lagi bersaing daripada dirimu, dia takkan mengalah, bagaimana anda dapat mengurai permasalahan ini? Untuk mengurai permasalahan seluruhnya ada pada diri sendiri, bukan pada orang lain, andaikata ada pada diri orang lain, maka masalah takkan selesai, bila ada pada diri sendiri, maka permasalahan segera terurai.

Dia ingin merebut, saya tidak ingin berebutan dengannya, maka persaingan takkan ada. Apakah bisa tanpa persaingan? Tidak bersaing adalah hal yang bagus, dengan tidak bersaing maka hati jadi sejuk dan bebas, menikmati kebahagiaan dalam Dharma. Sedangkan orang yang suka bersaing, hatinya penuh kecemasan, persaingan berkembang menjadi perkelahian, lalu berkembang lagi hingga akhirnya menjadi peperangan, peperangan mengantar kedua belah pihak jatuh ke alam penderitaan.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 9 Pebruari 2015 


心包太虛,量周沙界,這是我們的本心、真心,心要覺悟真的是這個樣子。無論眾生對我好還是不好,對我善還是對我惡,沒有分別,完全包容,這是諸佛菩薩能辦大事,大事是什麼?救一切苦難眾生,能辦這個事,這個事是世間第一等大事。我們怎麼學?就學這個,別人不能包容我,我包容他,這就對了。不能跟一切眾生作對,是,不可以作對,不是,也不能作對。為什麼?是,你要是真看清楚事實真相,是等於零,不是也等於零,是跟不是劃成等號了。這是大乘,湯恩比說大乘能拯救二十一世紀,是真的不是假的。如果我們不能契入大乘境界,能不能幫助世界?不能。為什麼?我們還是自私自利,還是分別執著,那救不了眾生。你執著,他比你更執著,你要爭,他比你爭得更厲害,他不會讓你的,你怎麼能化解問題?化解問題全在自己,不在別人,在別人那邊是永遠不能化解,在自己這邊馬上就化解了。他爭我不爭,競爭就沒有了。不爭行嗎?不爭好,不爭,自己心地多清涼、多自在,真的法喜充滿。爭的人都憂慮,競爭、鬥爭,發展到最後戰爭,戰爭爭個你死我活,雙方都往下面墮落,來生人天沒分,其他就不必說了。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一七八集)  2015/2/9 



Kutipan Ceramah Master Chin Kung 8 Pebruari 2015



Bagaimana cara untuk memperoleh mukjizat? Ketulusan, yakni ketulusan yang telah mencapai batas maksimal disebut dengan ketulusan sepenuhnya, mempelajari ajaran para insan suci dan bijak, meneladani Buddha dan Bodhisattva, inilah rahasia yang sesungguhnya.

Guru Li (Upasaka Li Bing-nan) mengajari kita untuk berusaha menwujudkan “ketulusan sepenuhnya”. Bagaimana cara menwujudkannya? Dari aktivitas keseharian, berpakaian maupun makan, juga harus menggunakan ketulusan hati, dalam bekerja juga menggunakan ketulusan hati, dalam memperlakukan orang lain dan makhluk hidup lainnya, setiap niat pikiran yang timbul juga harus tulus sepenuhnya.

Dalam “ketulusan sepenuhnya”, yang pertama adalah tidak mengelabui diri sendiri. Kadang kala kita boleh menipu orang lain, ini disebut dengan Upaya Kausalya. Umpamanya ada seorang pemburu yang mengejar hewan buruannya, hendak menghabisi nyawanya, ketika sampai di persimpangan, ada pejalan kaki yang melihat hewan buruan tersebut lari ke arah mana, lalu pemburu yang kehilangan jejak hewan buruannya bertanya pada pejalan kaki tersebut, apakah ada melihat hewan buruannya lari ke arah mana?  

Pejalan kaki lalu menunjuk ke arah yang salah untuk membohongi si pemburu, sehingga hewan tersebut selamat dari maut, sekaligus si pemburu juga terhindar dari karma pembunuhan, jadi bukan untuk kepentingan dirinya sendiri.

Maka itu pada setiap waktu dan setiap tempat, lingkungan dan orang, harus menggunakan ketulusan hati, jangan takut dirugikan. Banyak orang yang tidak berani menggunakan ketulusan hati karena takut dirugikan. Seharusnya janganlah takut menerima kerugian, Buddha dan Bodhisattva selalu mengatakan, insan jaman dulu juga sering mengucapkannya “Menerima kerugian adalah berkah”, semakin besar kerugian yang diterima maka semakin besar pula pahala yang akan dinikmati kelak.

Jangan takut ditipu, jangan pula takut difitnah, juga tidak takut dicelakai, segalanya tidak ditakuti, maka anda telah menggunakan ketulusan hati. Dengan menggunakan ketulusan hati, Buddha dan Bodhisattva akan senantiasa menjaga dirimu, seluruh malaikat bajik senantiasa berada di sampingmu, apa yang anda takuti?

Jika sebaliknya tidak menggunakan ketulusan hati, maka yang berada di samping anda bukan lagi Buddha dan Bodhisattva, tetapi adalah siluman, Mara dan makhluk jahat lainnya. Ini adalah nyata adanya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 8 Pebruari 2015


什麼樣才能得感應?誠,真誠到極處叫至誠,學習聖賢教誨,學習佛菩薩,真正的祕訣。老師(李老師)傳給我們,我們自己努力把這兩個字做到,做到至誠。怎麼做?從穿衣吃飯要有至誠心,工作要有至誠心,待人接物,起心動念都至誠。至誠頭一個不自欺,不是不欺騙人,不能欺騙自己。欺騙人有時候可以用,叫方便。一個獵人追著一個獵物,要殺牠,捕殺牠,追到三岔路口,三岔路口有個人看見了,菩薩看見了,這時候這小野獸跑掉了,獵人問,問他看到沒有?看到了。從哪邊走的?從這邊走了。那就騙他。為什麼要欺騙他?免得他造殺業,也救了這個小動物,沒有自己。所以一切時、一切處,一切境緣當中,境是物質環境,緣是人事環境,都要用真誠心,不怕吃虧。有很多人不敢用真誠,為怕吃虧。不怕吃虧。佛菩薩常說,古人也常說,「吃虧是福」,愈吃大虧,後頭福報愈大。不怕人欺騙,不怕人毀謗,不怕人陷害,什麼都不怕,你就是用真誠。真誠,佛菩薩天天看到你,一切善神常常在你身邊,你怕什麼?如果不誠,不誠,你的身邊不是佛菩薩,是妖魔鬼怪。這是事實真相。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一七七集)  2015/2/8



Kutipan Ceramah Master Chin Kung 6 Pebruari 2015



Sutra dan guru sesepuh juga mengajari kita, ketika kita mengantar pasien pergi ke Alam Sukhavati, janganlah menyentuh atau menggerakkan tubuh kasarnya. Mengapa demikian? Karena dia akan menderita kesakitan, oleh karena kesakitan maka akan timbul kebencian, jadi anda bukan lagi mengantarnya ke Alam Sukhavati, tapi mengantarnya ke Neraka Avici. Dosa ini sangat berat. Bukan hanya tidak boleh menyentuh tubuh, bahkan sprei kasurnya juga jangan disentuh, harus ada jarak dengannya.

Sepanjang hidup, kami melihat banyak orang yang mengantar pasien ke Alam Sukhavati tidak memahami aturan ini, masih saja meraba dimana bagian tubuh yang masih hangat, karena ingin tahu darimana kesadaran (vijnana) nya keluar. Ini merupakan hal yang amat buruk, ingatlah untuk menghindari prilaku sedemikian.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 6 Pebruari 2015


經典跟祖師大德都教導我們,送往生的時候決定不能夠觸動往生人的身體。為什麼?他會有痛苦,怕他痛苦生了怨恨心,那你就不是送他到極樂世界,送他到阿鼻地獄去了,這個罪很重。不但不能碰他的身體,最好連他的床鋪都不要碰,總得要有一點距離,這樣就好。我們在這一生當中看到很多送往生的,他不懂這個道理,還要去探測他的溫度,最後從哪裡走的。這是非常非常不好的事情,千萬要忌諱。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一七六集)  2015/2/6 




Rabu, 25 Februari 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 30 Januari 2015



Masyarakat Tionghoa memiliki tradisi sembahyang Kaisar Giok (Kaisar Langit atau Raja Sakra atau Raja Dewa atau Thi Kong), di dalam Ajaran Buddha, Kaisar Giok mendiami surga tingkatan ke berapa? Buddha membabarkan bahwa Alam Dewa atau Alam Surga terdiri atas 28 tingkatan, Kaisar Giok mendiami Alam Surga tingkatan kedua.

Alam Dewa atau Alam Surga tingkatan pertama (paling rendah) adalah Catummaharajika Bhumi, di atas Catummaharajika Bhumi adalah Alam Surga tingkatan kedua yakni Tavatimsa Bhumi, Raja Surga Tavatimsa, orang Tionghoa menyebutnya sebagai Kaisar Giok, Alam Surga yang didiami Beliau masih termasuk dalam Kamaloka.

Kamaloka adalah alam dimana penghuninya masih belum memutuskan “Tujuh perasaan emosional” (suka, marah, sedih, gembira, cinta, benci, nafsu keinginan) dan Panca Kamah (gemar akan harta, rupa, ketenaran, makanan dan tidur), namun lebih sedikit hambar bila dibandingkan dengan Alam Manusia, tidak begitu melekat seperti di Alam Manusia. Alam Surga di Kamaloka terdiri dari 6 tingkatan, semakin tinggi ke atas kemelekatan tersebut akan semakin hambar.

Dari Alam Dewa atau Alam Surga tingkatan yang paling rendah, yakni Catummaharajika Bhumi, kemudian ke atas ada surga tingkatan kedua yakni Tavatimsa Bhumi, kemudian ke atas lagi ada Yama Bhumi, ini merupakan surga tingkatan ketiga. Surga tingkatan keempat adalah Tusita Bhumi, Bodhisattva Maitreya berdiam di Surga Tusita, Beliau menunggu hingga waktunya tiba, Bodhisattva akan turun ke dunia untuk mencapai KeBuddhaan dan membabarkan Dharma, serupa dengan Buddha Sakyamuni.

Kapan Bodhisattva Maitreya akan turun ke dunia? Beliau sekarang masih berada di Surga Tusita, ketika usia Beliau di Surga Tusita sudah berakhir, maka Bodhisattva akan turun ke dunia. Usia di Surga Tusita sangat panjang, sehari di Surga Tusita setara dengan 400 tahun di Alam Manusia, setahun juga dihitung 365 hari, sementara usia mencapai empat ribu tahun waktu Surga Tusita.

Maka itu bila dikalkulasi berdasarkan waktu di dunia manusia, maka jumlah ini merupakan angka yang mengejutkan orang, Bodhisattva Maitreya akan datang ke dunia 5,67 miliar tahun lagi, untuk mencapai Kebuddhaan. Ada orang yang mengatakan bahwa Bodhisattva Maitreya telah datang ke dunia, ini adalah tidak benar. Buddha Sakyamuni membabarkannya dengan sangat jelas di dalam sutra.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 30 Januari 2015



中國人民間都拜玉皇大帝,玉皇大帝在佛教裡屬於哪一層天?佛說天有二十八層,玉皇大帝在第二層。第一層四王天,四王天上面就是忉利天,忉利天主,中國人稱他作玉皇大帝,他屬於欲界。所謂欲界就是七情五欲沒斷,比我們人間要淡一點,沒有我們這麼執著,淡一點。欲界有六層天,一層比一層淡。往上去有夜摩天,第三層。第四層兜率天,彌勒菩薩住在兜率天,兜率是梵語,翻成中國的意思叫知足,他在那裡等待時節因緣到了,他就到我們這個地球上來示現八相成道成佛,像釋迦牟尼佛那個樣子。什麼時候來?他現在在兜率天,兜率天壽命終了的時候,他就下來了。兜率天的壽命很長,有時差,兜率天的一天是我們人間四百年,一年也算三百六十日,壽命四千歲,是兜率天的四千歲。所以要合我們地球上來算,這個數量大得驚人,大概是五十六億七千萬年,彌勒菩薩到這個世間來示現成佛。有人說現在彌勒已經來了,這個是不確實的。世尊在《彌勒上生經》、《下生經》講得很清楚。


文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一七三集)  2015/1/30



Kamis, 05 Februari 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 25 Januari 2015



Apakah benar ada sosok yang bernama Raja Chakravartin (Pali : Cakkavatti)? Ya benar ada, tetapi beliau bukan berada di planet bumi, namun ada di planet lainnya. Raja Chakravartin memiliki Roda Mustika, Roda Mustika merupakan senjatanya, juga merupakan moda transportasinya. Di dunia ini, orang-orang menyebutnya sebagai UFO, UFO ini menyerupai apa yang tercantum di dalam sutra, kecepatannya sangat tinggi, di dalam UFO ada makhluk planet lain (alien), alien mungkin adalah para pengawal Raja Chakravartin, yang diutus raja untuk mengadakan penyelidikan di planet-planet.

Raja Chakravartin bukanlah Dewa, tetapi juga adalah manusia. Andaikata Raja Chakravartin adalah Dewa, tentunya memiliki kemampuan gaib, tidak perlu menggunakan moda transportasi lagi, dengan kemampuan gaib tentunya lebih canggih lagi. Raja Chakravartin adalah manusia, pahalanya lebih besar daripada manusia di planet bumi, manusia yang pahalanya lebih besar tinggal di planet hunian Raja Chakravartin.

Planet itu pasti lebih unggul daripada bumi kita ini, kemajuan tehnologinya tentu lebih luar biasa, barulah mereka memiliki moda transportasi seperti UFO, mampu mengendalikan dimensi yang sedemikian luas.

Di dalam sutra juga tercantum bahwa Raja Chakravartin memerintah empat penjuru yakni timur, selatan, barat dan utara, sepertinya Galaksi Bima Sakti merupakan pusatnya, Galaksi Bima Sakti memiliki jangkauan yang sangat luas, Raja Chakravartin mampu menata pemerintahannya.    

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 25 Januari 2015


轉輪王有沒有?有,不在我們地球上,在另外的星球上。稱他為轉輪聖王,最重要的是他有輪寶,輪寶是他的武器,也是他的交通工具。我們這個世間,有些人講到飛碟,飛碟就很像經上講的輪寶,它的速度很快,飛碟上有外星人,那個外星人大概是轉輪聖王身邊的人物,派他到各個星球上去巡查一下。真有,他不是天人,他不是神,他是人道的。如果是天神有神通,他不需要交通工具,他有神足通,那就更高明了。他是人,福報比我們這邊福報大,大福報的人住在這星球。那個星球一定比我們殊勝,科學技術比我們發達,所以他有這些交通工具,能夠控制這麼大的幅員。在我們想像,經上也是這麼說,「轉輪聖王,王四天下」,那個王是統治的意思,四天下是東南西北,好像銀河是它的中心,銀河系這麼大的範圍,他都能夠統治它。

文摘恭录  二零一四淨土大經科註  (第一七一集)  2015/1/25


Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Januari 2015



Makhluk yang terjatuh di tiga alam penderitaan, apakah mereka masih memiliki kesempatan untuk terselamatkan? Benar, mereka masih bisa terselamatkan. Siapa saja mereka itu? Yakni mereka yang semasa hidupnya di dunia pernah belajar Ajaran Buddha, pernah melafal Amituofo, bertekad lahir ke Alam Sukhavati, namun sayangnya pada saat menjelang ajal, sebersit niat pikirannya sudah salah, timbul niat pikiran buruk, yakni ketamakkan, kebencian, kebodohan, keangkuhan dan keraguan, begitu niat pikiran ini muncul, dia terjatuh ke alam penderitaan.

Tetapi dia memiliki akar kebajikan, dia pernah belajar, maka itu Buddha dan Bodhisattva akan menuju neraka untuk membabarkan Dharma kepada dirinya, agar dia bertobat dan kembali ke jalan yang benar, sehingga membangkitkan keyakinan dan tekad. Makhluk yang terjatuh di alam penderitaan juga dapat terselamatkan, Ajaran Sukhavati sungguh menakjubkan tak terbayangkan!

Maka itu kita jadi mengetahui bahwa insan yang pernah melafal sepatah Amituofo, berarti dia memiliki jodoh dengan Buddha Amitabha dan Alam Sukhavati, cepat atau lambat pasti terlahir ke Alam Sukhavati. Tetapi bila sebersit niat pikiran menjelang ajal tidak tercerahkan, jatuh ke neraka mengalami siksaan sungguh menyengsarakan, ini harus diketahui.

Buddha amat bermaitri karuna, semoga kita dapat memahami kebenaran yang sesungguhnya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Januari 2015


三惡道裡還有能得度的嗎?有。什麼人?過去在人間都曾經學過佛,都曾經念過佛,也發願求生淨土,可惜是臨命終時最後的一念錯了,起了不善的念頭,就是貪瞋痴慢疑,這個念頭一動,他就到惡道去了。但是他有善根,他曾經學過,所以佛菩薩要到地獄道現身為他們說法,讓他們懺悔,讓他們回頭,讓他們生起信願。惡道眾生也能度脫,淨宗法門真正不可思議!所以我們就曉得,只要念過一聲佛號的人,跟阿彌陀佛都有緣,跟極樂世界都有緣,早晚都要去。但是臨終一念不覺,墮在地獄裡很辛苦,要受很多折磨,這個不能不知道。佛非常慈悲,希望我們把這些事實真相都搞清楚、都搞明白。

文摘恭录  二零一四淨土大經科註  (第一七0集)  2015/1/24








Dengan terlahir ke Alam Sukhavati maka menjamin dirimu selamanya takkan jatuh lagi ke tiga alam penderitaan, di sana tidak ada alam penderitaan. Dan juga tidak ada benih untuk melakukan kejahatan. Menerima pemberkatan dari Buddha Amitabha, menerima ajaran dari Buddha Amitabha, begitu Buddha memberi pemberkatan, kebijaksanaanmu, kemampuan gaib dan kemajuan batin akan berkembang pesat, serupa dengan Bodhisattva Dharmakaya (calon Buddha).

Maka itu kita jadi memahami bahwa di Alam Sukhavati meskipun ada istilah empat tingkatan tanah suci dan sembilan tingkatan bunga teratai, kenyataannya Alam Sukhavati adalah alam yang adil dan setara. Setiap insan yang terlahir di Alam Sukhavati memperoleh pemberkatan dari Buddha Amitabha, hingga tubuh jasmaninya, wajahnya, kebijaksanaan dan kemajuan batin, serupa dengan Buddha Amitabha.  

Hal ini takkan kita temukan di Alam Buddha lainnya di seluruh jagat raya, hanya satu-satunya yang ada di Alam Sukhavati.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Januari 2015


往生到極樂世界就保證你永遠不再墮三惡道,那邊沒有惡道。更難得的,那邊沒有造作惡業的因。接受阿彌陀佛的加持,接受阿彌陀佛的教化,佛一加持,你的智慧、神通、道力大幅度的提升,跟法身菩薩差不多。因此我們就明白了,極樂世界有四土三輩九品之名,實際上呢?實際上它是平等法界。每一個往生的人,得阿彌陀佛四十八願加持,連身體(底下我們就念到)、容貌、智慧、神通、道力,好像都跟阿彌陀佛差不多。這是找遍虛空法界一切諸佛剎土裡頭所沒有的,只有極樂世界獨有。

文摘恭录  二零一四淨土大經科註  (第一七0集)  2015/1/24





  



Asalkan anda membangkitkan tekad, maka anda akan memperoleh pemberkatan dari kekuatan tekad Buddha, menuntunmu terlahir ke Alam Sukhavati, setelah terlahir di Alam Sukhavati, maka “pasti mencapai KeBuddhaan”, takkan ada satupun yang ketinggalan, “ini sungguh merupakan tekad suci tertinggi tiada taranya dari maha maitri maha karuna Tathagata Amitabha”.

Ajaran semua Buddha adalah serupa, tidak ada satupun Buddha yang tidak menasehati para makhluk untuk membangkitkan keyakinan dan tekad melafal Amituofo, berniat terlahir ke Alam Sukhavati. Mengapa demikian? Ini adalah tekad suci tertinggi tiada taranya dari maha maitri maha karuna para Buddha Tathagata. Maka itu para Buddha Tathagata betapa inginnya untuk segera mengantarmu ke Alam Sukhavati, sampai di Alam Sukhavati mencapai KeBuddhaan. 

Para Buddha takkan saling iri hati, juga takkan menghalangi satu makhluk pun, sesungguhnya hati dan tekad Mereka hanya satu, yakni membantu para makhluk agar cepat berhasil, satu hati dan satu tekad dengan Buddha Amitabha.

Maka itu tak peduli pintu Dharma manapun, pada akhirnya seluruhnya akan berpulang pada Alam Sukhavati, ini harus dipahami oleh para praktisi.   

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Januari 2015


你只要發願,你就得到佛的願力加持,攝受往生,生到極樂世界「悉令成佛」,沒有一個漏掉的,「此實阿彌陀如來慈悲至極之無上聖願」,真正慈悲到極處。一切諸佛已經成了佛,證得佛果的,佛佛道同。沒錯,一切諸佛沒有一尊佛不勸人信願持名,求生淨土。為什麼?這就是諸佛如來慈悲至極的無上聖願。所以諸佛如來巴不得立刻把你送到極樂世界,到極樂世界去成佛去。諸佛沒有嫉妒、沒有傲慢,沒有障礙任何一個眾生,他們的心、他們的願只有一個,成就一切眾生,幫助眾生快快成就,跟阿彌陀佛同心同願、同德同行。所以說一切諸佛如來可以說都是阿彌陀佛的化身,跟阿彌陀佛沒有兩樣。無論教你什麼法門,法門平等,無有高下,每一個法門到最後完全歸極樂世界,這是學佛同修不能不知道。

文摘恭录  二零一四淨土大經科註  (第一七0集)  2015/1/24



Minggu, 01 Februari 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 23 Januari 2015



Kita belajar bersama, saya selalu mengingatkan praktisi sekalian, inti dari lobha berasal dari mana? Kita mengikisnya dari akarnya, yakni kemelekatan  pada perasaan suka dan benci, ketamakkan tak terpisahkan dari kemelekatan  pada perasaan suka dan benci. Hal ini harus dihambarkan, semakin hambar semakin baik; untuk memutuskannya adalah sulit; karena apabila anda telah berhasil memutuskan lobha, dosa dan moha, maka anda telah mencapai Arahat, maka itu tidak mudah, haruslah dihambarkan.

Sebagai praktisi seharusnya menempatkan hal ini setahun demi setahun semakin hambar, barulah kemajuan batin dapat diperoleh. Terlahir di Alam Sukhavati, tinggi rendahnya tingkatan bunga teratai yang dicapai adalah tergantung pada dangkal dalamnya ketrampilan melafal Amituofo, hal ini ada kaitannya dengan kemelekatan  pada perasaan suka dan benci, bila hambar maka ketrampilan melatih diri akan mendalam, jika masih kental maka ketrampilan melatih diri akan dangkal, ini akan mempengaruhi tingkatan bunga teratai pada kelahiran di Alam Sukhavati.

Di mana melatihnya? Yakni di lingkungan yang banyak orangnya, saat berinteraksi dengan orang lain harus meneladani Bodhisattva, melatih Enam Paramita.            

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 23 Januari 2015


我們在一起學習,我常常提醒大家,貪的核心是什麼?我們從根下手,情執,貪離不開情執。這個東西要淡,愈淡愈好;斷很難,因為你能夠斷掉貪瞋痴,你就證阿羅漢,所以不容易,一定要淡化。我們念佛人,對這些事情,一年比一年淡,功夫就進步了。往生極樂世界,品位高下完全是念佛功夫的淺深,這與這個有關係,淡,功夫就深,濃,功夫就淺,影響你往生的品位。在哪裡修?最好的道場就是人事環境,我們跟人相處,要學菩薩,修六波羅蜜。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一六九集)  2015/1/23
 






Dalam keseharian bila kita masih memiliki ketamakkan, batin masih tidak seimbang, masih memiliki kebencian, maka hal ini akan membuat ketrampilan melafal Amituofo jadi tidak efektif, hal ini akan merintangi usaha kita terlahir ke Alam Sukhavati.

Maka itu sewaktu mengantar seorang pasien ke Alam Sukhavati atau saat kita melakukan Zhu Nian, jangan sampai menyentuh tempat tidur almarhum, harus menjaga jarak dengannya. Mengapa demikian? Karena bila sampai tersentuh, dia akan merasa amat menderita.

Ketika seseorang merasa amat menderita, seringkali akan kehilangan pikiran sucinya, muncullah kebencian. Oleh karena kehilangan pikiran sucinya (pikiran yang melafal Amituofo), maka tidak berhasil terlahir ke Alam Sukhavati, begitu kebenciannya muncul maka jatuh ke neraka, sehingga anggota Zhu Nian yang menyentuh tempat tidurnya, bukan hanya tidak mengantarnya ke Alam Sukhavati, tetapi malah mengantarnya ke neraka, ini merupakan masalah besar!

Anda mengantarnya ke neraka, dia jadi membenci dirimu, dan akan membalas dendam, sehingga saling balas membalas tiada usainya. Perkataan Buddha haruslah dituruti dan diingat di dalam hati, janganlah pernah mengabaikannya, dengan demikian barulah pada kelahiran ini dapat terlahir di Alam Sukhavati.       
 
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 23 Januari 2015


我們在日常生活當中,心還有貪欲,還有不平,還有怨恨。這些東西,念佛功夫不得力就是沒有把它除掉、放下,就是不得力,它障礙我們往生。所以佛在經上告訴我們,送往生,就是助念,不能碰到往生人的他睡的那個床,不可以碰到,你總要跟它保持一定的距離,別碰它。為什麼?碰它,他感到很痛苦。人在感到很痛苦的時候,往往淨念就失掉了,怨恨心生起來。淨念失掉了不能往生,怨恨生起來就墮地獄,那這個送往生的,不是把他送到極樂世界,把他送到地獄去了,關係可大了!你把他送到地獄,他對你怨恨,他要報復,這就變成冤冤相報,沒完沒了。佛的話一定要聽,一定要記在心上,決定不能違背,我們這一生才能往生到極樂世界。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一六九集)  2015/1/23 








Setelah meninggalkan duniawi, saya mengenal Master Guang Hua. Setelah menjadi Bhiksu, beliau mendirikan sekolah tinggi Agama Buddha di Taichung, saya pernah mengajar selama tiga tahun di kampus tersebut, makanya akrab dengan Master Guang Hua. Beliau memberitahukan padaku bahwa sebelum menjadi Bhiksu, beliau adalah seorang tentara, bertugas mengurus keuangan, maka itu leluasa menggunakan uang. Selama kurun waktu tersebut, setiap hari dia makan seekor ayam, kira-kira sudah beratus-ratus ekor ayam yang sudah jadi santapannya, sehari seekor.

Setelah  menjadi anggota Sangha, suatu hari ketika mandi, dia melihat di dalam kamar mandi banyak sekali ayam berterbangan, dia berusaha menghindar dan mencari tempat bersembunyi, akhirnya karena permukaan lantai yang licin sehingga dia jatuh terpeleset, satu kakinya patah, sepanjang hidupnya harus menggunakan tongkat. Dia memberitahuku bahwa ini adalah karma buruk berat balasannya ringan, tidak sampai merenggut nyawanya.

Setelah menjadi Bhiksu, beliau menjalankan sila dengan disiplin, setiap hari melakukan pertobatan, meskipun demikian namun tetap tidak dapat menghindari akibat karma buruk yang diperbuat, musuh kerabat penagih hutang tetap tidak sudi melepaskannya, sehingga dia harus menderita cacat. Ketika berusia lanjut, saat menjelang ajal, sekitar setahun atau setengah tahun sebelum ajal, beliau pernah datang bertemu denganku satu kali, saat itu kondisinya sudah duduk di atas kursi roda dan amat memprihatinkan, ingusnya mengalir keluar, air liurnya juga menetes keluar, saya sangat bersedih melihatnya.

Mengapa setelah menjadi Bhiksu, juga tidak sanggup mengeliminasi kekuatan karma buruk ini? Karena hati yang tidak cukup lapang. Seharusnya membangkitkan tekad agung, bukan demi diri sendiri, namun demi Dharma murni, demi menyelamatkan para makhluk yang menderita, barulah dapat mengurai permusuhan.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 23 Januari 2015


我們出家之後,比我早一屆的廣化法師,他大概是早二、三年受戒的,早我二、三年。出家之後不錯,他辦了個佛學院,在台中大坑,我在那個佛學院教過三年書,所以跟廣化師很熟。廣化師告訴我,他是軍人,軍需,管財物的,管財物有錢,用錢方便。在那段時間當中,他每天吃一隻雞,大概吃了幾百隻,一天一隻。出家之後,有一天洗澡,看到浴室裡頭很多雞飛來飛去,他就到處躲,結果滑了一跤,腿跌斷了,一生要用支架。他告訴我,他說這是重業輕報,沒有要他命。他出家了,持戒持得不錯,天天修懺悔,還是免不了,冤親債主不饒他,讓他殘廢。晚年的時候,就是臨終之前,好像是前一年還是半年,很近,來見過我一次,坐輪車,很可憐,流鼻涕、流口水,我看到很難過。

出家,業力為什麼轉不過來?心量不夠。造的重業,要發大願心,真正發大菩提心,不能為自己,為正法、為苦難眾生,就能夠化解。

文摘恭录 二零一四淨土大經科註  (第一六九集)  2015/1/23