Jumat, 30 Oktober 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 25 Oktober 2015


Apa yang dimaksud dengan klesa (kekotoran batin)? Yaitu lobha (ketamakan), dosa (amarah/kebencian), moha (kebodohan), kesombongan dan kecurigaan/keraguan. Bila muncul kekotoran batin, maka ini adalah salah, sebaliknya yang harus dibangkitkan adalah prajna (kebijaksanaan). Oleh karena kebijaksanaan dapat membantu semua makhluk, yakni mendidik para makhluk.

Apa yang diajarkan? Yakni mengajari agar setiap insan dapat melewati kehidupan yang bahagia, sepanjang hidup penuh dengan sukacita dalam Dharma. Ke mana harus mencarinya? Di dalam Buddha Dharma Mahayana. Andaikata di dalam Buddha Dharma Mahayana tidak ada hal ini, bagaimana bisa memikat begitu banyak praktisi datang mempelajarinya? Bagus sekali!

Tetapi praktisi yang serius belajarnya jumlahnya sedikit, sementara yang datang belajar sambil membawa serta khayalan, jumlahnya banyak. Kenapa dibilang membawa serta? Karena tidak melepaskan kemelekatannya maka itu dia datang sambil membawa serta. Harus dilepaskan sampai sebersih-bersihnya barulah pembebasan diperoleh.

Pakaian hanya untuk melindungi tubuh dari hawa dingin, makanan asalkan bisa mengenyangkan sudah cukup, jangan tamak, rumah mungil asalkan bisa melindungi dari angin dan hujan maka sudah cukup, anda akan memperoleh pembebasan besar. Manusia yang tahu merasa cukup baru bisa mencapai KeBuddhaan.   

Manusia yang tidak mempunyai keinginan, “Dengan manusia lain takkan berseteru, terhadap dunia ini takkan ada keinginan”, maka anda akan memperoleh kebebasan besar. Maka itu hal ini harus ada kebijaksanaan, kalau tidak punya kebijaksanaan maka dia malah akan jadi curiga, kehidupan seperti itu akan begitu menyiksakan.  

Justru dia tidak tahu bahwa kehidupan macam begini adalah begitu membahagiakan, batin tiada tekanan takkan ada kekhawatiran, tiada kerisauan, takkan ada khayalan, juga takkan ada bentuk-bentuk pikiran, menurutmu betapa bahagianya badan sehat dan kuat, ragam penyakit takkan muncul.

Master Hai Xian telah memperlihatkan teladan pada kita, dengan usia 112 tahun masih memanjat pohon, di depan vihara mereka ada sebatang pohon Persimmon, ketika umat berdatangan, beliau akan memanjat ke atas pohon untuk memetik buah Persimmon buat dibagikan kepada semuanya.

Sejak kecil Master Hai Xian dibesarkan di dalam keluarga petani, ayahbundanya hidup berladang, sejak kecil beliau sudah belajar bercocok tanam, sepanjang hidupnya melakukan pekerjaan ini. Beliau membuka lahan persawahan, di dusun terpencil tanah-tanah tandus tidak ada yang menggarap, beliau pergi membukanya, berhasil menggarap hingga lebih dari 6,67 hektar luasnya.

Saat panen tiba, selain diperuntukkan bagi penghuni vihara, vihara mungil tersebut hanya dihuni sekitar 4 atau 5 orang saja, buah panen takkan bisa dihabiskan semuanya, jadi diberikan kepada korban bencana di seluruh pelosok, di wilayah mana yang dilanda bencana kekurangan pangan, maka mereka akan mengirimnya ke sana.

Mereka takkan menjual hasil panen untuk diuangkan, juga takkan diuangkan untuk memperindah vihara sendiri atau untuk keperluan vihara, Master Hai Xian takkan memikirkannya. Asalkan gubukku ini bisa melindungiku dari angin dan hujan maka sudah cukup, tidak perlu memperluasnya lagi.

Lihatlah hati orang begitu sucinya, melewati kehidupan begitu sederhananya, sungguh sebuah teladan yang bagus, ini mengajari kita untuk tidak melekat.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 25 Oktober 2015 


煩惱是什麼?是貪瞋痴慢疑,是生這個東西,那就錯了。完全生的是智慧,這個智慧可以幫助一切眾生,就是教化眾生。教什麼?教一個人一生過著幸福美滿的生活,一生生活在法喜充滿當中,好不好?好!到哪裡去找?大乘佛法。大乘佛法要沒有這些東西,怎麼能夠吸引那麼多的人去學習?真好!

可惜真學的人少,帶著虛妄學習的人多。怎麼說帶著的?沒有放下就都帶了。要放下,放得乾乾淨淨,得大自在。衣服只要保暖,飲食只要吃飽就夠了,別貪,房屋只要可以遮蔽風雨就行了,你就得大自在。人知足就成佛。人無求,「於人無爭,於世無求」,你就得大自在。所以,這個要有智慧,沒有智慧他懷疑,那個生活多苦。他沒想那生活真樂,心裡面沒有憂慮、沒有煩惱、沒有妄想、沒有雜念,你說你多幸福,身體強健,百病不生。海賢老和尚做出榜樣給我們看,一百一十二歲還要爬樹,他門口有棵柿子樹,信徒來了,他爬到樹上去摘柿子分給大家,一百一十二歲。從小生長在農家,父母都是種田的,他從小就學會種田,一生種田,好,在這個時代。他開荒,鄉下荒山沒有人種的,他去開,開了一百多畝。種的東西都豐收,除了自己小廟,小廟只有四、五個人,吃不完,拿去救災,四面八方的,這些臨近的,哪個地方有災難,沒有糧食吃的他就送,救濟貧苦。他不拿去賣錢,不拿去做為擴建自己道場的這些用途,他沒想到。我這個幾間草屋可以遮蔽風雨,行了,不必擴充了。人家心多清淨,生活多麼單純,真是好榜樣。這是教我們不執著。

文摘恭錄  二零一四淨土大經科註  (第二六八集)  2015/10/25







Kesabaran itu harus dilatih, jika tidak bersabar maka tidak bisa berhasil. Dari kisah Master Hai Xian ada diceritakan tentang adik seperguruannya yang bernama Hai Qing, pada usia 80 lebih wafat, meninggalkan tubuh relik yang masih utuh, hingga kini tubuh relik ini masih ada di sana, Ksanti Paramita atau kesabaran yang dilatih oleh Master Hai Qing patut mendapat pujian!

Orang lain memukulinya, memarahinya, segalanya dihadapi dengan kesabaran. Ketika orang-orang di sekitarnya merasa tidak adil, dia malah menasehati mereka, kalian tidak boleh bersikap begitu pada orang lain, orang lain memukuli dan memarahiku adalah membantuku mengeliminasi rintangan karma, seharusnya saya berterimakasih pada mereka, kalian mana boleh menyalahkannya?

Master Hai Qing memberikan teladan dalam bentuk tindakan nyata, sepanjang hidupnya hal-hal yang melatih kesabarannya terlampau banyak, dimana orang lain tidak bisa mentolerirnya, semuanya dihadapi dengan sabar olehnya. Di hati beliau semua orang adalah orang baik, segala hal adalah hal yang baik, memukuli dan memarahiku juga adalah hal yang baik. Iri hati, benci dan menghalangiku, bahkan sampai melukaiku, mereka itu adalah orang baik, juga adalah hal yang baik.

Master Hai Qing juga tidak mengenal aksara, sejak kecil sudah meninggalkan keduniawian. Beliau terlahir ke Alam Sukhavati dengan bebas tanpa rintangan. Jasad beliau dimasukkan ke dalam gentong (kendi air besar yang terbuat dari tanah liat) dalam posisi duduk bersila selama enam tahun, ketika tutup gentong dibuka, jasad beliau masih awet bahkan jubahpun masih utuh. Kemudian seluruh jasadnya dilapisi emas, dipuja di Aula Vajra, di vihara mereka ada aula mungil yang disebut Aula Vajra.

Master Hai Qing memperlihatkan pada kita Ksanti Paramita, tiada yang tidak bisa disabarin.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 25 Oktober 2015 


忍辱功夫要修,不能忍就不能成就,忍辱是很好的增上緣。我們在海賢故事裡頭,記載著有他的弟弟,出家的師弟海慶,也是八十多歲往生的,留了有肉身,現在肉身還供在那個地方,海慶老和尚的忍辱波羅蜜值得稱讚!別人打他、罵他,樣樣都忍。別人在旁邊打抱不平,他就勸他,你們不可以,不可以這樣的態度對人,他說他打我、罵我是替我消業障,我感恩都來不及,你們怎麼可以抱怨?海慶和尚說到做到,一生像這種事情遇到的太多,人不能忍受的,統統能忍受。真的在他心目當中,人人是好人,事事是好事,打我、罵我都是好事。嫉妒我、瞋恨我、障礙我,甚至於傷害我,都是好人,都是好事。世間一般人,超越常情,不能忍受,他能忍受。他也不認識字,從小出家。你看自在往生,預知時至,自在往生。往生坐缸六年,缸打開,連衣服都沒有壞。所以全身貼金,供養在金剛堂,他們有個小堂,金剛堂,供養在那裡。他為我們示現的就是忍辱波羅蜜,沒有不能忍的。

文摘恭錄  二零一四淨土大經科註  (第二六八集)  2015/10/25



Selasa, 27 Oktober 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 21 Oktober 2015


Di dalam ketulusan takkan ada keraguan, takkan ada bentuk-bentuk pikiran, takkan ada khayalan, hanya ada sepatah Amituofo yang dilafal berkesinambungan tak terputus. Kondisi di luar, janganlah ikut campur dan mendengarnya.

Jaman sekarang dunia sudah diliputi kekacauan, siluman, mara dan setan jahat lainnya banyak sekali, menyamar sebagai Buddha dan Bodhisattva, inilah yang disebut dengan aliran sesat. Sekarang aliran sesat sudah terlampau banyak, siapa saja yang jadi pengikutnya? Yakni mereka yang percaya sama ucapan setan.

Apa yang digunakan aliran sesat untuk menyebarkan ajaran sesatnya? Yakni dengan perantara setan, setan jahat menyamar sebagai Buddha dan Bodhisattva, atau menyamar sebagai insan suci dan bijak, mereka datang mengajarimu, tujuan akhir adalah mengantarmu ke dunia Mara.

Anda sendiri tidak mengerti, dengan ikhlas menerima begitu saja daya pikatnya, setelah jatuh ke dunia Mara barulah menyesal, sesal kemudian tiada gunanya.

Di dalam Buddha Dharma juga ada kekuatan gaib, bahkan kekuatan gaib yang maha, tetapi Buddha dan Bodhisattva takkan menggunakan kekuatan gaib untuk menyelamatkan para makhluk. Lalu cara apa yang digunakan Buddha untuk menyelamatkan para makhluk? Dengan menggunakan ajaran sutra, membabarkan Dharma kepadamu, menyampaikan kebenaran Hukum Karma dan etika moral, sehingga pada akhirnya anda bisa menemukan kembali Jiwa Sejati sendiri, ini barulah fakta yang sesungguhnya, takkan mengelabui manusia.

Semua makhluk memiliki Jiwa KeBuddhaan, setiap makhluk memiliki kebijaksanaan dan rupa kebajikan yang sama dan setara dengan Tathagata.    

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 21 Oktober 2015


老實裡頭沒有懷疑、沒有雜念、沒有妄想,一句佛號一直念下去。外面的別聽。現在世間混亂,妖魔鬼怪很多,冒充佛菩薩,那叫邪教。現前邪教特別多,哪些人去信仰它?相信鬼話的人。他用什麼傳教?用鬼神,鬼神假冒佛菩薩、假冒聖賢,他們來教化眾生,最後都把你帶到魔道去了。你自己不明瞭,甘心情願接受他的誘惑,落在魔道之後,後悔來不及了。佛法有神通,不但有神通,大神通,但是佛菩薩不以神通作佛事。作佛事就是接引眾生,佛用什麼方法接引眾生?用經教,給你講道理,給你講倫理、講道德、講因果。到最後都歸到你自性,真的,這個不是假的,不騙人。一切眾生本來是佛,一切眾生皆有佛性,一切眾生皆有如來智慧德相。

文摘恭錄  二零一四淨土大經科註  (第二六七集)  2015/10/21




Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Oktober 2015



“Karir Buddha”, Buddha hanya mengerjakan satu hal yakni mendidik, dengan perkataan lain adalah membantu para makhluk mencapai pencerahan dan menemukan kembali Jiwa KeBuddhaannya. Jadi Buddha hanya memiliki satu hal ini saja yang harus dikerjakan.

Kita juga harus memahami bahwa kita datang ke dunia ini juga demi satu tujuan, yakni memutuskan klesa (kekotoran batin), mencapai KeBodhian (pencerahan). Sejak pagi hingga malam, menghadapi setiap insan dan persoalan, ini adalah melatih diri. Apa yang dilatih? Yakni takkan digoyahkan oleh kondisi luar, inilah yang kita latih.  

Bagaimana caranya agar kita tidak terpengaruh oleh kondisi luar? Yakni tidak menyimpan segala sesuatu di dalam hati, maka dengan demikian batin kita takkan terganggu oleh kondisi luar, menyimpannya di hati adalah orang awam, tidak menyimpannya di dalam hati adalah melatih diri, inilah yang disebut sebagai siswa Buddha.  

Orang jaman sekarang menyalahtafsirkan makna dari “Karir Buddha”, manusia modern mengira bahwa karir Buddha adalah mengadakan upacara-upacara dan ritual-ritual, memohon berkah, mengadakan upacara besar-besaran dan sebagainya, inilah yang disalahartikan sebagai karir Buddha. Inilah yang menyebabkan Ajaran Buddha berubah jadi kepercayaan.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Oktober 2015


「佛事」,佛的事業,佛所作所為,佛只做一樁事,就是教化,所以佛事「亦即一切有益於佛道之事」;換句話說,就是幫助眾生大徹大悟、明心見性的大事,佛沒有別的事,就這一樁事情。
我們要曉得,我們今天到這個世間來,就一樁事情,什麼事情?斷煩惱、證菩提。日常生活當中,從早到晚面對著一切人事物,這是修行,修什麼行?不為外境干擾,修這個。怎麼不為外境干擾?不把這些東西放在心上,就不受干擾。放在心上就是干擾,就是凡夫;不放在心上就是修行,就是佛弟子。

現在人,現在講做佛事,做佛事是什麼意思?做佛事是祈福、是超度,做法會這些做佛事。這就是佛教變成宗教,是一般人所說的宗教,不是中國人所說的宗教。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二六六集)  2015/10/19



  






Baru-baru ini ada beberapa praktisi yang kami kenal telah meninggal dunia, sejak akhir tahun lalu hingga pertengahan tahun ini, ada sekitar 5 atau 6 orang. Kami berpesan padanya, asalkan melepaskan semua kemelekatan, menfokuskan pikiran melafal Amituofo bertekad lahir ke Tanah Suci Sukhavati, setiap orang pasti dapat ke sana; untuk terlahir ke Alam Sukhavati tidaklah sulit, asalkan membangkitkan keyakinan benar dan tekad benar, melafal Amituofo baik satu hingga sepuluh lafalan juga bisa terlahir ke Alam Sukhavati.

Saya dengar kabar bahwa diantara mereka itu ada yang semasa hidupnya melakukan karma buruk, karma buruk ini dapat merintangi usahanya terlahir ke Alam Sukhavati, jadi harus bagaimana? Sebelum ajal menjemput harus memperbanyak lafalan Amituofo, menempatkan karma buruk di satu sisi dulu, jangan dipedulikan, jangan memikirkannya; begitu teringat maka rintangan muncul di hadapan, sehingga tidak bisa terlahir ke Alam Sukhavati, jadi tidak boleh dipikirkan!  

Segala sesuatu muncul dari pikiran. Yang paling penting sekarang adalah sebersit niat pikiran saat kini, yang lalu sudah berlalu, di dalam Sutra Intan disebutkan bahwa baik pikiran masa lampau, masa sekarang dan masa yang akan datang juga tidak bisa dipegang karena pikiran kita selalu berubah-ubah,   maka itu sebersit niat pikiran saat kini adalah sebegitu pentingnya, jangan biarkan sebersit niat pikiran buruk ini memancing keluar seluruh niat buruk masa silam, kerugian ini bisa besar sekali.

Apa yang disebut dengan pertobatan sesungguhnya? Yakni dengan ketulusan hati melafal Amituofo, inilah pertobatan sesungguhnya. Setiap suara adalah lafalan Amituofo, tiada karma buruk, inilah pertobatan sesungguhnya, harus dipahami. Tidak perlu mengikuti upacara dan ritual pertobatan, tiada gunanya, tidak bisa mengikis dosa, mengapa demikian?

Oleh karena perbuatan jahat anda masih berada di dalam pikiran anda, anda belum menghapusnya, jadi masih ada. Tetapi bila pikiran anda dipenuhi lafalan Amituofo, selain sepatah Amituofo tiada lagi yang lain, maka semua karma buruk akan tergusur dari pikiran anda.

Tidak memikirkan masa mendatang juga tidak memikirkan masa silam, jadi hanya memikirkan saat kini, saat kini memikirkan apa? Memikirkan Alam Sukhavati, memikirkan Buddha Amitabha, memikirkan bahwa saya sudah yakin benar, saya juga sudah bertekad benar, saya benar-benar berniat terlahir ke Alam Sukhavati, inilah yang harus kita pikirkan, yang lainnya tidak patut kita pikirkan.

Dalam melewati kehidupan, ada yah bagus, tidak ada juga bagus; ada, tidak menyimpannya di hati, tidak ada, juga takkan menyimpannya di hati. Ketika berkunjung ke luar negeri, saya hanya membawa satu koper yang berisi beberapa stel pakaian ganti saja. Yang lainnya tidak mau lagi, tak terpikir lagi, ini baru leluasa.

Ketika Buddha Sakyamuni membabarkan Dharma di dunia ini, Beliau hanya membawa tiga helai jubah dan satu patra berkelana, sedangkan kita sekarang sudah membawa lebih banyak daripada Beliau, ditambah lagi koper kecil. Bila kelak anda sudah bisa lebih sesederhana mungkin, maka selamat ya, anda sudah berhasil, harus dipahami.            

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 19 Oktober 2015


最近,有好幾位同修,都是我們很熟悉的,往生了,去年年底到今年這半年當中有五、六個往生。我們囑咐他,只要放下萬緣,一心念佛求生淨土,人人都去;往生淨土不難,只要真信真願,念個一聲十聲佛號就行了。聽說有些在世間的時候造作一些罪業,這些罪業會障礙他往生,那怎麼辦?在臨命終之前,決定加強佛號,把以前造的那些丟在一邊,不理它,不要去想它;一想,障礙現前,就去不了,不能想!一切法從心想生。最重要的是現前一念,過去已經過去了,《金剛經》說的,過去心不可得,未來心不可得,就是當下這一念,這一念重要,不要讓這一念的不善把過去所有不善全勾出來,這個虧就吃大了。真正懺悔是什麼?老實念佛就是真正懺悔。聲聲都是阿彌陀佛沒有惡業,真懺悔,一定要懂得。不要去拜這個懺、拜那個懺,沒用,懺不掉,為什麼?你念頭上沒除掉,就是你沒懺掉。念頭上純一阿彌陀佛,除一句阿彌陀佛之外什麼都沒有,什麼都懺掉了。理跟事都要搞清楚,都要搞明白。就是不想未來、不想過去,只想現在,現在想什麼?想極樂世界,想阿彌陀佛,想著我真相信、我真發願、我真求往生,這是應該想的,其他的不應該。有,很好,沒有也很好;有,不放在心上,沒有也不放在心上。外國同修找我,我旅行只帶一個行李箱,裡頭裝幾件衣服,換洗衣服,其他的都不要了,都不想了,這才自在。釋迦佛當年在世,旅行三衣一缽,我們現在比他還多一點,還有個小行李箱。愈簡單愈好,簡到不能再簡的時候,恭喜你,你成功了,要懂。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二六六集)  2015/10/19






Sabtu, 17 Oktober 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 11 Oktober 2015



Hari ini ada seorang tabib senior yang datang dari Beijing, beliau memberitahukan pada kita bahwa penyakit yang diderita orang jaman sekarang telah bertambah 10x lipat lebih daripada orang tempo dulu. Darimana munculnya penyakit? Dari makanan dan minuman. Kini makanan yang dikonsumsi tidak membawa rasa aman, mengapa demikian? Permukaan tanah sudah tercemar. Buah dan sayur yang ditanam tampaknya besar dan cantik, sedap dipandang mata, tapi tidak ada kandungan gizinya.

Para ilmuwan melakukan penelitian, ternyata buah dan sayur tempo dulu meskipun kecil-kecil tapi mengandung nutrisi yang sangat besar, sedangkan buah dan sayur jaman sekarang nutrisi yang dikandungnya hanya sepersepuluh saja dibandingkan dengan buah dan sayur jaman dulu yang kecil-kecil. Buah dan sayur masa kini tidak bergizi.

Tanah sudah tercemar dan rusak, sumber air juga sudah rusak, maka itu anak-anak sekarang, masih usia kecil sudah menderita beragam penyakit aneh-aneh, yang tidak ada obatnya. Bila pokok bahasanku sudah sampai pada dokter, maka ini sungguh mengerikan! Jaman sekarang tidak boleh jatuh sakit, dokter takkan menyembuhkan penyakit pasien, dokter itu cari uang, jika dia menyembuhkan penyakitmu maka anda takkan datang berobat lagi dan penghasilan si dokter jadi berkurang, jadi dia akan mengulur waktu, dengan cara ini mencari untung dari dirimu, dunia apa ini!

Kita mendengar dari orang tua bahwa di dalam masyarakat Tiongkok tempo dulu, ada dua profesi yang paling dihormati, yakni yang pertama adalah kaum terpelajar, yang kedua adalah dokter. Kenapa dua profesi ini begitu dihormati? Karena kaum terpelajar dapat menyelamatkan dunia dan dokter dapat menyelamatkan nyawa manusia.

Kaum terpelajar dapat mengajar, yang disebut dengan pelajar miskin, jaman dulu tidak mempersoalkan biaya sekolah, jika mematok harga tertentu bisa berubah jadi transaksi jual beli, maka sekolah jadi toko bisnis. Jadi prilaku mulia orang tempo dulu sungguh sulit diperoleh.

Guru mengajar murid takkan meminta biaya sekolah, lalu bagaimana dengan kehidupan sang guru? Orangtua murid pada saat panen atau hari perayaan akan mengantar sedikit persembahan buat guru, bagi keluarga miskin maka tak perlu. Ada juga keluarga yang amat kesusahan, saat guru memiliki kelebihan uang maka akan menyumbang kepada muridnya. Meskipun profesi mengajar itu susah dan miskin, tetapi dihormati dan dijunjung tinggi oleh masyarakat.  

Dokter juga demikian, tugas dokter adalah menyelamatkan nyawa manusia, menggunakan obat yang pantas. Setelah sembuh maka pasien yang keluarganya berkecukupan akan memberi lebih banyak persembahan kepada dokter, sebaliknya keluarga yang miskin tidak mampu memberi persembahan, maka dokter bukan hanya menyembuhkan bahkan biaya obat juga akan ditebusnya. Dokter adalah penyelamat nyawa manusia, dia bukan datang untuk cari uang.

Maka itu mengapa kedua profesi di atas dihormati oleh masyarakat.       

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 11 Oktober 2015

  
今天北京來的老大夫告訴我們,現在人的病苦比過去要增加十倍都不止。病從哪裡來的?從飲食來的。現在吃的東西沒有安全感,為什麼?土地被污染了。種的東西好像長得很大很好看,沒有養分,科學家測驗養分,以前很小,但是現在長得很大,真正養分只有以前小果實的十分之一,它沒有養分。土壤被破壞了,水資源被破壞,你怎麼辦?所以小孩,小小的孩童就得很多奇怪病,不能治的。給我講到現在的醫學,可怕!現在不能生病,醫生不給人治病,醫生要錢,他要給你治好了,他就沒有錢賺了,他要給你拖,用這個手段賺你的錢。這是什麼世界!

我們聽老人說,中國過去的舊社會裡頭,最受人尊敬的,兩種人,一種是讀書人,一種是醫生。這兩種人為什麼受人尊敬?他是救世的,他是救人的。教書先生,叫窮秀才,從前不能講學費,講學費那就變成生意買賣,那就是學店了,這個太難聽了。老師教孩子是不收學費的,老師生活怎麼辦?這些家長們,有錢的逢年過節多送一點供養,沒有錢的不必送,還有家庭很困苦的,老師有時候還補貼學生。所以教書雖然窮,受到人民的尊重。醫生亦如是,醫生遇到病人,救命第一,有什麼藥的話他真用。病治好之後,你家裡富有,多供養一點,你家裡貧窮,供養不起,醫生連醫藥都贈送給你。他是救命的,他不是要錢的。所以這兩種人在社會上,受一切人的恭敬。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二六一集)  2015/10/11






Ketika permulaan kami meninggalkan keduniawian, ada seorang Bhiksu senior yang mengatakan padaku, agar saya melepaskan niatku belajar ajaran sutra, katanya begitu, “Tidak ada gunanya kamu belajar ajaran sutra, tidak bisa cari uang, nanti bisa kelaparan”.

Jadi harus belajar apa? Upacara-upacara ritual, baru bisa mendatangkan uang. Saya mengatakan padanya bahwa saya menjadi Bhiksu tujuannya bukan untuk cari uang, tetapi oleh karena Ajaran Buddha itu sungguh bagus dan saya amat bersukacita memperoleh kesempatan ikut menyebarluaskan Buddha Dharma, ini adalah hal yang bagus sekali, betapapun kesulitan yang harus dihadapi juga tak masalah.   

Siswa Buddha memang hanya boleh memiliki tiga helai jubah dan satu patra, makan sehari satu kali, berteduh di bawah pohon, bukankah keadaan kita sekarang sudah amat lumayan dibandingkan jaman dulu? Kita memiliki sebuah rumah mungil tempat berteduh dari angin dan hujan, makanan yang dapat mengganjal perut, pakaian pelindung dari kedinginan, sudah cukup, yang lainnya jangan mau lagi.

Sepanjang hidup mengingat ajaran para terdahulu, menfokuskan diri pada satu Pintu Dharma dan mendalaminya, melatihnya berkesinambungan untuk jangka panjang, berbahagia dalam Dharma. Seperti yang diucapkan Konfusius benar adanya, yakni “Mempelajari ajaran yang memberi manfaat bagi diri sendiri dan orang banyak, lalu dapat mengamalkannya dalam bentuk tindakan nyata, bukankah ini amat membahagiakan?”, inilah yang dimaksud di dalam Ajaran Buddha sebagai memperoleh kebahagiaan dalam Dharma.

Vihara masa kini lambat laun tampak seperti berubah jadi toko bisnis, masalah ini amat parah. Praktisi yang benar-benar membangkitkan niat, yang mengorbankan diri sendiri demi orang banyak, maka harus menfokuskan diri pada ajaran sutra. Guru sudah tiada, tetapi metode atau cara masih ada, asalkan kita melatih diri sesuai dengan metode ini, juga bisa mencapai pencerahan. Harus yakin pada metode yang satu ini, andaikata anda mau berhasil maka “menfokuskan diri pada satu Pintu Dharma dan mendalaminya, melatihnya berkesinambungan untuk jangka panjang”, sepanjang hidup mengingat kalimat ini.     

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 11 Oktober 2015


我們初出家的時候,老和尚告訴我,叫我放棄學經教,你學那個沒有用,那不能賺錢,你沒飯吃。那學什麼?經懺佛事法會,這個賺錢。做佛事都有價碼的,都有價錢的,你說有什麼辦法?我說我不是為這個出家的,我是為了佛法殊勝,佛法非常好,很喜歡,有這個機會能承傳,這是好事,再辛苦也無所謂。佛弟子本來就是三衣一缽,日中一食,樹下一宿,我們比過去已經好太多了,有個小房子遮蔽風雨,能吃得飽、穿得暖,夠了,其他的不要了。一生接受老人的教誨,一門深入,長時薰修,法喜充滿。夫子說的話不錯,「學而時習之,不亦說乎」,那個悅就是佛法講的法喜充滿。
現在的佛教,寺院好像也慢慢變成商店,這個問題嚴重。要真正發心的人,捨己為人的人,要專攻經教。老師沒有了,老師沒有了方法在,只要依照這個方法,一樣可以開悟。這個方法要相信,不是迷信,你要想成就,「一門深入,長時薰修」,一生記住這句話。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二六一集)  2015/10/11


  


Kamis, 15 Oktober 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Oktober 2015



Pepatah kuno mengatakan bahwa “Sekali jatuh ke alam penderitaan dijalani selama lima ribu kalpa”, waktu tersebut dihitung dengan menggunakan kalpa, meskipun dihitung pakai kalpa kecil juga sudah merupakan masalah besar, lima ribu kalpa kecil, bukan main!

Kapan anda baru dapat keluar? Makhluk yang jatuh ke alam penderitaan, baru keluar sekejab saja sudah masuk kembali lagi. Memiliki kesempatan terlahir di alam manusia adalah berkat pelatihan diri selama kalpa yang tak terhingga, jika tidak memiliki pelatihan diri selama kalpa yang tak terhingga, mana mungkin bisa begitu mudah anda bertumimbal lahir ke alam manusia! 

Setelah datang ke alam manusia lalu bagaimana? Orang yang tersesat lebih banyak, sedangkan yang tercerahkan hanya sedikit. Terutama hidup di lingkungan masa kini, dari dalam diri ada unsur lobha, dosa, moha dan kesombongan yang tidak dilenyapkan, mementingkan diri sendiri. Sementara di luar ada godaan dari tujuh perasaan (sukacita, marah, sedih, senang, suka, benci dan nafsu keinginan) dan Panca Kamah (kegemaran akan harta benda, rupa, ketenaran, makan dan tidur). Maka itu begitu gampangnya jatuh kembali ke alam penderitaan, sungguh mengerikan! Ini tidak boleh tidak diketahui.

Kita menganggap kehidupan yang semu ini sebagai yang nyata adanya, semua ini sudah tersesat, mengikuti begitu saja ke mana arus membawa. Datang ke dunia ini adalah ibarat menghirup sehela udara segar, lalu begitu membalikkan badan sudah jatuh kembali ke alam penderitaan, para Buddha dan Bodhisattva memandang hal ini sebagai makhluk yang sungguh kasihan.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Oktober 2015


古諺語所謂「惡道一墮五千劫」,時間是用劫算的,就是小劫也不得了,五千個小劫還得了!什麼時候你才能出得了頭?墮在三惡道的,有又來的,那都是無量劫修行的基礎,如果沒有無量劫修行,哪有那麼容易你又到人間來!到人間來怎麼樣?迷的多,悟的少。特別是我們今天這個環境,內貪瞋痴慢沒斷掉,自私自利沒放下,外面七情五欲的誘惑。所以很容易又墮落,很可怕!這是我們不能不知道的。我們把假的當作真的,真的完全迷了,完全不知道,隨波逐流。到人間來,這短短的幾十年,像吸一口新鮮空氣,一轉身又下去,又沉下去了,佛菩薩眼睛裡頭叫可憐憫者。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二六O集)  2015/10/7

  


   
Buddha dan Bodhisattva memberitahukan pada kita bahwa “Segala sesuatu yang merupakan perpaduan unsur adalah semu”. Segala sesuatu yang merupakan perpaduan unsur (unsur tanah, air, api dan angin), apakah dengan demikian anda bisa melepaskan kemelekatan? Apakah anda dapat merelakannya? Tidak bisa. Mengapa demikian?

Meskipun sudah membaca sutra Buddha, mendengar ceramah Dharma, bahkan sudah berulang-ulang mendengar ceramah sehingga sudah bisa menghafalnya, bahkan juga bisa menceramahkannya kembali, tapi apa daya tidak sanggup mengamalkannya.

Bahkan sama sekali tidak menganggap bahwa perkataan Buddha itu adalah nyata adanya, meskipun tidak menentangnya namun di dalam hatinya masih segudang tanda tanya, beginilah sehingga penyakit muncul dari sini. Lalu apa yang harus dilakukan?

Yakni harus bertobat melenyapkan rintangan karma, melakukan pertobatan dengan bersungguh-sungguh. Dengan cara apa untuk melakukan pertobatan? Cara yang paling bagus adalah menfokuskan pikiran melafal Amituofo, selain lafalan Amituofo, semua kemelekatan harus dilepaskan, ini barulah pertobatan yang sesungguhnya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Oktober 2015

佛菩薩給我們說,「凡所有相皆是虛妄」。凡所有相,你能放下嗎?你能捨掉嗎?不能。為什麼?佛經上講的,聽了,聽了很多遍,很熟悉,也會講了,做不到。並沒有以為佛這句話是真話,縱然不反對,裡頭問題很多,病就發生在這裡。那怎麼辦?懺除業障,要真正懺悔。用什麼方法懺悔?最好的方法,一心專念阿彌陀佛,除阿彌陀佛之外全放下,這真懺悔。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二六O集)  2015/10/7


  
  
Kehidupan manusia bukan hanya satu kehidupan ini saja, selama kelahiran demi kelahiran tersesat di dalam lingkaran tumimbal lahir, berusaha mencari jalan keluar namun sayangnya selalu gagal. Dalam kehidupan ini bisa bertemu dengan Pintu Dharma Tanah Suci, anda sungguh beruntung sekali! Tetapi sebagian praktisi setelah bertemu dengan pintu Dharma ini lalu bagaimana?

Tabiatnya sungguh berat, dia tidak memperoleh manfaat yang sesungguhnya dari Buddha Dharma, dia telah menyalahgunakan dan menggunakannya secara sesat, menggunakan Buddha Dharma untuk meraih ketenaran dan keuntungan, ini sudah salah, bukan hanya tidak menimbun berkah kebajikan, tetapi menciptakan karma buruk.

Karma buruk yang dia perbuat ini lebih berat dari dosa apapun, bersikap munafik berpura-pura mendukung Buddha Dharma padahal tindakannya adalah merusak Buddha Dharma, sehingga banyak orang jadi hilang keyakinannya terhadap Buddha Dharma, memutuskan jiwa kebijaksanaan Dharmakaya para makhluk, akibatnya jatuh ke Neraka Avici.

Hari ini kita lihat, apakah orang begini ada atau tidak ada?  Ada, bukan hanya ada bahkan amat banyak. Apakah bisa dinasehati? Tidak bisa karena mereka sudah tersesat amat mendalam, tidak bisa kembali ke jalan yang benar.

Praktisi sejati itu jumlahnya tidak banyak, terutama Aliran Sukhavati, praktisi yang belajar dengan kesungguhan hati dan berhasil terlahir ke Alam Sukhavati mencapai KeBuddhaan, memberikan kepada semua makhluk manfaat yang sesungguhnya, ini adalah nyata adanya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 7 Oktober 2015

人不止這一生,生生世世都在六道裡頭迷惑顛倒,都在六道裡頭摸索,永遠摸不出一條光明的道路。這一生當中遇到這個法門,你太幸運了!可是多少人遇到怎麼樣?習氣太重,他沒有得到佛法真正的受用,他把它用歪了、用邪了,拿著佛法去搞名聞利養,這就錯了,不但沒有積功德,他造罪業。這個罪業造得重,比什麼都重,假借佛法而來破壞佛法,讓大眾對佛法信心喪失,斷眾生的法身慧命,這是無間地獄。我們今天看看,這樣的人有沒有?有,不但有,還很多。能不能勸告?不能,迷得太深了,回不了頭,真正學佛的人不多。特別是淨宗法門,真學真往生,真學真有成就,惠予眾生真實之利,絕對不假。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二六O集)  2015/10/7






Rabu, 14 Oktober 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 5 Oktober 2015



Di dalam Surangama Sutra “Bab Bodhisattva Mahasthamaprapta Melafal Nama Buddha Dengan Sempurna Tanpa Rintangan”, sutra ini menjelaskan bahwa Bodhisattva Mahasthamaprapta pada masa lampau kalpa yang tak terhingga, bertemu dengan Buddha Cahaya Tanpa Batas, dalam satu kalpa besar pada waktu itu, ada 12 Tathagata yang muncul ke dunia secara berturut-turut.

Hal ini serupa dengan di alam saha masa sekarang ini, dalam satu kalpa besar yang disebut dengan Bhadrakalpa. Mengapa disebut sebagai Bhadrakalpa? Coba lihat pada jaman Bodhisattva Mahasthamaprapta, dalam satu kalpa besar hanya ada 12 Buddha saja yang muncul, sedangkan pada jaman Buddha Sakyamuni ini, satu kalpa besar muncul seribu Buddha, maka itu disebut sebagai Bhadrakalpa, dimana insan suci dan bijak amat banyak. Satu kalpa besar merupakan waktu yang amat panjang.

Bodhisattva Mahasthamaprapta bertemu dengan 12 Tathagata yang merupakan jelmaan dari Buddha Amitabha yang mengajarinya “Samadhi Pelafalan Amituofo“.  Maka itu Upasaka Xia Lian-ju memberitahukan pada kita bahwa Bodhisattva Mahasthamaprapta merupakan Guru Sesepuh Aliran Sukhavati yang pertama di Dharmadhatu, Dharmadhatu adalah alam semesta. Mengapa demikian? Karena Bodhisattva Mahasthamaprapta merupakan praktisi pertama yang berhasil melatih Samadhi Pelafalan Amituofo.

Sedangkan Bodhisattva Samantabhadra merupakan Guru Sesepuh Aliran Sukhavati yang pertama di Alam Saha. Ketika Buddha Sakyamuni pertama kali membabarkan “Avatamsaka Sutra”, sutra ini dibabarkan di dalam samadhi. Pada bagian akhir pembabaran “Avatamsaka Sutra”, yakni “Bab Sudhana Kumara mengunjungi 53 insan dengan karakter yang berbeda”, “Sepuluh tekad Bodhisattva Samantabhadra diarahkan kembali ke Alam Sukhavati”, maka itu Bodhisattva Samantabhadra merupakan Guru Sesepuh Aliran Sukhavati yang pertama di Alam Saha.

Sedangkan di Negeri Tiongkok, Master Hui Yuan merupakan Guru Sesepuh Aliran Sukhavati yang pertama. Pada masa Dinasti Jin Timur (317-420), sekarang adalah Lushan di Provinsi Jiangxi, Master Hui Yuan membangun sebuah vihara pelafalan Amituofo, waktu itu Ajaran Buddha belum lama tersebar ke Tiongkok, ada 123 praktisi yang melafal Amituofo di vihara tersebut, dan 123 praktisi ini semuanya berhasil terlahir ke Alam Sukhavati.  

Pada waktu itu Master Hui Yuan mengandalkan “Sutra Usia Tanpa Batas”, sementara “Amitabha Sutra” dan “Amitayurdhyana Sutra” masih belum diterjemahkan ke dalam Bahasa Mandarin, jadi waktu itu sutra yang tersebar hanyalah  “Sutra Usia Tanpa Batas”. Versi terjemahan “Sutra Usia Tanpa Batas” yang dipakai waktu itu adalah hasil terjemahan pada masa Dinasti Han.

123 praktisi tersebut semuanya berhasil terlahir ke Alam Sukhavati, tidak ada satupun yang ketinggalan, maka itu Master Hui Yuan merupakan Guru Sesepuh Aliran Sukhavati yang pertama di Tiongkok.

Dari Tiongkok Aliran Sukhavati lalu menyebar ke Korea dan Jepang. Saat itu banyak praktisi Jepang yang datang ke Tiongkok untuk mendalami Ajaran Sukhavati, mereka berguru pada Master Shan Dao, jadi murid Master Shan Dao itu merupakan yang paling banyak, ketika pulang ke Jepang mereka mendirikan aliran-aliran sehingga keseluruhannya ada 13 aliran.            

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 5 Oktober 2015


《楞嚴經》二十五圓通裡面「大勢至菩薩圓通章」,這段經文說明大勢至菩薩在久遠劫之前,他遇到無量光佛,十二如來相繼一劫,這一個大劫當中有十二尊佛出世。就像現在這娑婆世界,娑婆世界在這一大劫,這叫賢劫,聖賢的賢。為什麼叫賢劫?你看大勢至菩薩那個時候,一劫才十二尊佛;釋迦牟尼佛這一劫,賢劫,有一千尊佛,千佛出世,所以稱之為賢,聖賢很多。一劫時間很長,是大劫不是小劫。我們從這個經文上來看就知道,就有個概念,很長很長的時間。
大勢至菩薩遇到這十二如來,應該也就是阿彌陀佛,彼佛教他念佛三昧。所以夏蓮居老居士在《淨修捷要》裡面告訴我們,大勢至菩薩是法界淨宗初祖,法界是遍法界虛空界,淨土宗的初祖。為什麼?他是第一個修念佛三昧成功的。普賢菩薩是我們娑婆世界的初祖。釋迦牟尼佛出世,最初講《華嚴經》,在定中講的。《華嚴經》講到最後,善財童子五十三參,普賢菩薩十大願王導歸極樂,所以普賢菩薩是娑婆世界的初祖,這我們得搞清楚。在中國,慧遠大師,在東晉的時候,現在江西廬山,建立一個念佛堂,那個時候佛教傳到中國來還不多久,建個念佛堂,一百二十三個人念佛求生淨土。他那個時候所依靠的就是《無量壽經》,《彌陀經》、《觀經》還沒有翻出來,流通只有一部,那是漢朝時候翻譯的《無量壽經》。這一百多人個個都往生,沒有一個漏掉的,所以遠公大師是我們中國的初祖。從中國傳到韓國、傳到日本,韓國跟日本的初祖就很多了。那個時候很多留學生,佛門的留學生到中國來學,修淨土,善導大師的弟子最多,在日本一共建了十三個宗,實在講是淨土宗的十三個派別,在日本稱為宗。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二五九集)  2015/10/5





Kamis, 08 Oktober 2015

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 2 Oktober 2015



Aliran Tanah Suci (Aliran Sukhavati) praktis dan mudah, dalam mencapai kesempurnaan (KeBuddhaan) itu dibagi atas dua tahapan, yang pertama adalah terlahir ke Alam Sukhavati, tahapan kedua adalah mencapai KeBuddhaan di Alam Sukhavati.

Untuk menghentikan niat pikiran yang bermunculan adalah tidak mudah, dari ribuan miliar jumlah praktisi tidak ditemukan satupun. Tetapi hal ini jadi gampang bila sudah berada di Alam Sukhavati, asalkan anda dapat membangkitkan keyakinan maka dirimu dan Buddha Amitabha akan saling terjalin; selanjutnya adalah anda bersedia melafal Amituofo, agar lafalan Amituofo ini berkesinambungan tak terputus, Amituofo, Amituofo, Amituofo, sepatah demi sepatah sambung menyambung, baik mengeluarkan suara maupun tidak bersuara, melafalnya di dalam hati juga boleh.        

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 2 Oktober 2015

淨土宗的方便,跟其他宗派不一樣的,它是把這個事情分作兩個階段完成。第一個階段,往生到極樂世界,第二個階段,在極樂世界成佛,不一樣在此地。放下起心動念不容易,億萬人當中找不到一個。但是往生極樂世界就簡單了,只要你相信,你跟阿彌陀佛頭就接上;第二個,你肯念這句佛號,讓這句佛號不要中斷,阿彌陀佛、阿彌陀佛、阿彌陀佛,一句接一句,出聲音念行,不出聲音,心裡頭默念也行。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二五七集)  2015/10/2








Di Alam Sukhavati takkan kelihatan ada jalanan-jalanan, juga tidak ada toko-toko pedagang, juga tidak ada para petani yang bercocok tanam. Lalu kita jadi terpikir, kalau mau makan bagaimana?  Sutra memberitahu pada kita bahwa segala keperluan hidup akan terwujud sesuai dengan keinginan, muncul dan lenyap hasil jelmaan.

Maka itu Alam Sukhavati boleh dikatakan sebagai Maha ViharaNya Buddha Amitabha, sebuah Maha Vihara yang amat langka. Segalanya terwujud sesuai dengan yang diinginkan, segala sesuatu muncul dan lenyap dengan sendirinya, tidak perlu ada mesin yang menjalankannya, begitu niat pikiran timbul maka apa yang diinginkan langsung muncul keluar.

Bila kita ingin makan sesuatu, maka begitu hati berpikir, maka hidangan tersebut langsung muncul di atas meja; setelah selesai menyantapnya, ketika tidak menghendakinya lagi maka benda-benda tersebut akan lenyap dengan sendirinya tanpa meninggalkan bekas, tidak perlu mencuci piring dan mangkok.

Demikian pula dengan mengenakan pakaian, begitu berpikir maka pakaian segera melekat pada tubuh, pakaian lama yang tidak dikehendaki lagi juga akan lenyap dengan sendirinya, tidak perlu ada lemari pakaian untuk menyimpannya, apapun tidak diperlukan. Maka itu di dalam rumah begitu bersih dan rapi, setitik debu pun takkan mengotorinya. Keindahan Alam Sukhavati begitu menakjubkannya.            

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 2 Oktober 2015

極樂世界沒有看到街道、沒有看到商店、沒有看到農民耕田。我們想到,吃飯怎麼辦?告訴我們,一切你所需要的,隨心所欲,統統是變化所作。所以極樂世界,實際上來講是阿彌陀佛的大道場,我們這樣看就明白了,非常稀有的一個大道場。應有盡有,完全自動化,不需要機械,動念頭它就現前。我們要吃東西,心想,那個東西已經擺在桌上、擺在面前;用完不要了,不要就沒有了,痕跡都找不到,不需要去洗盤子、洗碗。要穿衣服,衣服已經在身上,不用了就不見了,不需要衣櫃、衣櫥收拾,什麼都不需要。所以房子裡頭乾乾淨淨,一塵不染。這個世界美妙到極處。

文摘恭錄 二零一四淨土大經科註  (第二五七集)  2015/10/2