Mengapa
anda bisa menderita sakit kepala? Ini karena anda mempunyai kepala, maka itu
bisa merasa kesakitan, bila anda tidak mempunyai kepala maka mana mungkin ada
sakit kepala; anda menderita sakit pinggang, ini dikarenakan anda masih
memiliki pinggang.
Anda
harus melepaskan semua kemelekatan ini, jangan taruh di hati, di hati hanya
boleh ada Amituofo, maka anda akan senantiasa sehat, apapun tidak diperlukan.
Di
dunia ini anda ingin tinggal berapa lama juga bisa, kapan saja anda baru mau ke
Alam Sukhavati juga bisa, kapan saja juga bisa pergi, memperoleh kebebasan besar!
Ucapan
ini adalah nyata adanya, seperti yang tercantum di dalam Buddha Dharma
Mahayana, pasti bukan semu. Kita harus mengetahuinya, barulah memperoleh
manfaat sesungguhnya dari Buddha Dharma.
Lantas
harus bagaimana? Ada sebagian orang yang begitu melekat atau mempermasalahkan
penyakit yang dideritanya, mana boleh tidak diobati? Cepat-cepat pergi mencari
dokter. Terserah!
Lebih
baik menggunakan hati yang suci melafal Amituofo sebagai faktor utama,
obat-obatan sebagai faktor pendukung, maka semua insan jadi bersukacita, jadi
jangan membuat orang lain jadi tersinggung, jangan membuat orang lain jadi
resah, hal ini harus dipahami.
Di
satu sisi, kita ingin bersama dengan Buddha Amitabha, di sisi lain kita masih harus
menjalin jodoh baik dengan makhluk di enam alam tumimbal lahir. Maka itu
bagaimana pandangan dan pemikiran orang awam, kita harus memahaminya,
perlahan-lahan menuntun dan membimbingnya, setelah keyakinannya sudah begitu
kuat sehingga sanggup mengandalkan sepenuhnya pada pelafalan Amituofo, barulah
dia mampu menfokuskan pikiran melafal Amituofo.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18
November 2015
你有頭痛,為什麼?你有頭,頭就痛了,你沒有頭就沒有頭痛;你有腰痛,那你有腰。你要是把這些東西統統都放下,都不放在心上了,心上只放阿彌陀佛,你就完全健康了,什麼都不需要。在這個世間你想活多久就多久,西方極樂世界想什麼時候去,什麼時候就可以去,得大自在!這個話在大乘佛法裡頭是真的,決定不是假的。我們要知道,才得佛法真實受用。
那怎麼辦?有一些執著的人,有病不醫這怎麼行?找了醫生。隨緣吧!還是以清淨心念佛為主,藥物這些治療隨緣,大家都歡喜,不要惹人生氣,不要惹人擔心,明白這個道理。我們一方面,一半要跟阿彌陀佛相處,一半還要跟六道眾生往來。所以眾生知見我們要曉得,慢慢的來引導他,真正相信了就不依靠這些了,一心念佛。
文摘恭錄 — 二零一四淨土大經科註 (第二八二集) 2015/11/18
Ibunda
dari Kaisar Zhou Wen merupakan teladan bunda yang terbaik, saat mengandung
putranya, lihatlah di dalam klasik ada tercatat hal ini, selama 10 bulan, mata
tidak melihat hal-hal yang buruk, hari ini kita menyebutnya sebagai hal yang
negatif; telinga tidak mendengar suara asusila; mulut tidak mengucapkan
kata-kata arogan, namun lembut dan ramah tutur katanya, takkan ada keangkuhan,
tentu saja takkan emosi, senantiasa membangkitkan pikiran benar.
Bayi
yang dikandungnya memperoleh energi yang positif, ketika terlahir ke dunia
mudah dibesarkan dan dididik. Bayi yang ketika matanya mulai terbuka, dia dapat
melihat dan mendengar, dia mulai belajar dan meniru. Janganlah menganggap bayi
tidak tahu apa-apa, sebenarnya mereka amat lincah,
hanya saja belum bisa berbicara.
Ibunda
harus mendidiknya selama tiga tahun, selama tiga tahun setiap saat mendampingi
dan menjaganya, segala sesuatu yang bersifat negatif, jangan sampai terlihat
olehnya, juga tidak boleh terdengar olehnya, apalagi sampai terlibat di
dalamnya; segala apa yang dilihat dan didengar oleh si anak hanyalah pendidikan
etika moral, ini merupakan energi positif.
Dengan
demikian ibunda telah menanam landasan pendidikan etika moral yang kuat pada
buah hatinya.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 18
November 2015
周文王的母親做出最好的榜樣,懷孕的時候,就是懷文王的時候,你看經典裡面記載著,這十個月當中,眼睛不看不好的現象,我們今天講的負面的、負能量的不看;耳不聽淫聲;口不出傲言,說話都溫柔,沒有傲慢的氣分,當然更不會發脾氣,端正心念。她這個小孩所感受的正能量,生下來好養,聽調教。小孩出生,眼睛睜開,他會看,他會聽,他已經在模仿,已經在學習。千萬不要以為小孩不懂事,非常靈光,只是不會說話而已。
母親要管三年,這個三年是時時刻刻照顧他,所有負面的、造作罪惡的都不能讓他看見、不能讓他聽到,不可以讓他接觸到;他所接觸到的都是倫理道德,都是正能量的。所以,母親給小孩教育打好根基。
文摘恭錄 — 二零一四淨土大經科註 (第二八二集) 2015/11/18